Pramono Beberkan Alasan Presiden Jokowi Undang Ketum Parpol

Makan siang, di tempat baru yang belum pernah dipakai oleh Presiden untuk menyambut siapa pun.
Rabu, 15 Juni 2022 23:01 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mengungkapkan alasan Presiden Joko Widodo mengundang para ketua umum partai politik (ketum parpol) koalisi pemerintahan untuk makan siang bersama sebelum mengumumkan perombakan kabinet di Istana Negara Jakarta, Rabu (16/6).

Artinya, kebetulan hari ini ada ketum baru (masuk kabinet), secara formal dikukuhkan, kata Pramono Anung di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (15/6).

Rabu, Presiden Jokowi melantik dua menteri baru dan tiga wakil menteri di Istana Negara, Jakarta. Dua orang menteri yang dilantik ialah Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan menggantikan Muhammad Lutfi dan Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menggantikan Sofyan Djalil.

Baca:Bupati Noach Serahkan SK ke Ratusan ASN Pegawai PPPK

Baca juga :