Presiden Jokowi Gelar Ratas Pengembangan Tempat Wisata

Presiden Joko Widodo menggelar rapat kabinet terbatas membahas pengembangan empat destinasi wisata prioritas.
Jum'at, 30 Agustus 2019 11:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Magelang, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo menggelar rapat kabinet terbatas membahas pengembangan empat destinasi wisata prioritas di Patio Main Joglo Plataran Borobudur Resort Spa Magelang, Jateng, Jumat (30/8).

Pagi ini kita rapat terbatas membahas percepatan pengembangan empat destinasi wisata prioritas, kata Presiden Jokowi.

Baca:Tahukah Anda Mengapa Makam Bung Karno JadiWisataPopuler?

Hadir dalam ratas itu antara lain Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Seskab Pramono Anung, Menpar Arief Yahya, Wamenlu AM Fachir, Wamenkeu Mardiasmo, Menteri ATR Sofyan Djalil, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri LHK Siti Nurbaya, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, dan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Kepala Negara menyebutkan sektor pariwisata bisa menjadi motor penggerak perekonomian dan pertumbuhan ekonomi baik di tingkat pusat maupun daerah.

Baca juga :