Satu Tahun Jokowi, Menteri Harus Berani Ambil Terobosan

“Dalam tantangan yang tidak ringan tersebut, konsolidasi politik dan pemerintahan merupakan modal terpenting".
Selasa, 20 Oktober 2020 17:25 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan dalam satu tahun pemerintahan Jokowi-KH Maruf Amin diwarnai oleh tantangan yang praktis tidak pernah dibayangkan sebelumnya yaitu pandemi Covid-19.

Dalam tantangan yang tidak ringan tersebut, konsolidasi politik dan pemerintahan merupakan modal terpenting. Krisis harus dihadapi dengan komunikasi politik yang handal, kemampuan membangun harapan, dan perlunya memercepat gerak dan laju perekonomian untuk rakyat, ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (20/10).

Baca:Presiden Ingatkan Laju Penularan Covid Saat Libur Panjang

Untuk itu, Hasto mengingatkan menteri sebagai pembantu presiden harus berani mengambil terobosan. Sebab, ujarnya, menteri adalah sosok yang seharusnya memahami hal ikhwal kementrian yang dipimpinnya.

Totalitas jajaran kabinet sangat penting. Karena itulah ketika ada indikasi menteri yang terlalu berimajinasi pada kontestasi Pemilu 2024, dan melupakan tugas dan tanggung jawab utamanya sebagai pembantu presiden, sebaiknya segera menghentikan seluruh gerak pencitraannya, dan menempatkan kejar prestasi sebagai bagian budaya kerja. Sebab soliditas dan daya juang para menteri di tengah pandemi ini sangat penting, ia menjelaskan.

Baca juga :