Banteng Kota Depok Tegaskan Pilkada Dipilih DPRD Jadi Langkah Mundur Bagi Demokrasi di Tanah Air

Kepala daerah harus tetap dipilih langsung oleh rakyat, bukan oleh segelintir elite politik.
Kamis, 08 Januari 2026 09:11 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok, Hj. Yuni Indriany mengatakan PDI Perjuangan menolak wacana tersebut karena merupakan langkah mundur bagi demokrasi.

Kepala daerah harus tetap dipilih langsung oleh rakyat, bukan oleh segelintir elite politik, katanya, Kamis (8/1).

Dia menambahkan, pemilihan langsung adalah amanat reformasi dan wujud kedaulatan rakyat. Melalui pilkada langsung, rakyat memiliki hak penuh untuk menentukan pemimpin yang mereka percaya, sekaligus menjadi sarana kontrol terhadap kekuasaan.

Baca:Kisah KeluargaGanjarPranowo Jadi Inspiratif Banyak Pihak

Kami meyakini bahwa demokrasi yang sehat lahir dari partisipasi rakyat secara langsung, ujarnya.

Baca juga :