Banteng Surabaya Terus Masifkan Kampanye Eri-Armuji

Banteng Surabaya mengunjungi pemilih dari rumah ke rumah, ke berbagai perkampungan dan pemukiman.
Selasa, 01 Desember 2020 11:35 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya akan memasifkan kampanye door to door, mengunjungi pemilih dari rumah ke rumah, ke berbagai perkampungan dan pemukiman untuk mengenalkan program-program unggulan Eri-Armuji.

Kader-kader PDI Perjuangan mengunjungi 31 ribu rumah di Kota Surabaya. Membawa buah tangan, di antaranya masker dan hand sanitazer yang diperlukan warga masyarakat di masa pandemi Covid-19. Pergerakan darat kami sangat massif, untuk menjemput kemenangan Eri Cahyadi dan Armudji pada Pilkada Surabaya 9 Desember 2020, kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya,Adi Sutarwijono di Surabaya, Senin (30/11).

Baca:Risma Beberkan Resep Jitu Pimpin Kota Pahlawan

Hal ini terlebih hasil survei lembaga Cyrus Network yang mengabarkan kemenangan telak Eri Cahyadi-Armudji sebesar 21 persen dibanding Machmud Arifin-Mujiaman. Pasangan Eri-Armudji nomor 1 memiliki keterpilihan 55,3 persen. Sedangkan Machfud Arifin-Mujiaman nomor 2 memiliki elektabilitas 33,8 persen.

Baca juga :