Ganjar Perpanjang Lomba Daur Ulang APK

Lomba daur ulang APK itu diperpanjang hingga 29 April 2019.
Sabtu, 20 April 2019 16:24 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memperpanjang batas waktu pengiriman karya pada lomba daur ulang alat peraga kampanye (APK) Pemilu 2019 yang diselenggarakannya diperpanjang hingga 29 April 2019.

Batas waktu pengiriman karya lomba saya perpanjang dari semula 22 April menjadi 29 April 2019. Hingga saat ini telah ada sekitar 150-an karya yang masuk untuk mengikuti lomba daur ulang APK, kata Ganjar di Semarang, Jumat (19/4).

Baca:Bukti Komitmen Lingkungan, PDI Perjuangan Daur UlangAPK

Ganjar menjelaskan bahwa tujuan dirinya menggelar lomba daur ulang APK berhadiah total Rp20 juta untuk sepuluh orang pemenang itu untuk mengajak masyarakat kreatif memanfaatkan sampah APK menjadi berbagai produk kerajinan.

Jangan dibuang sembarangan ya karena banyak material APK dari plastik. Itu akan menjadi sampah yang mencemari, maka saya ingin sampah APK ini didaur ulang menjadi banyak produk lainnya yang memiliki nilai ekonomi tinggi, ujarnya.

Baca juga :