KH Ma'ruf Diskusi dengan Sukarelawan Milenial

KH Ma'ruf Amin menyatakan dirinya sangat bangga dan mengapresiasi antusiasme kaum muda.
Jum'at, 07 Desember 2018 23:38 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Cawapres nomor urut 01, KH Maruf Amin berdiskusi dengan perwakilan sukarelawan milenial di Rumah Situbondo, Jakarta, Jumat (7/12), terkait dengan upaya meraih suara generasi muda.

Pada kesempatan itu, salah satu juru bicara perwakilan sukarelawan milenial, Ridwansyah Yusuf, mengatakan bahwa pihaknya akan mendorong program santri enterpreneur untuk membantu Jokowi-Maruf mendulang suara generasi muda.

Baca: KH Maruf Minta TKN Tetap Gunakan Politik Beradab

Kami angkat santri entrepreneur. Akan tetapi, juga dengan produk, program dan ketokohan. Santri akan membentuk sebuah komunitas dan produk akan diekspos serta di-branding, kata Ridwansyah.

Ia mengatakan bahwa sukarelawan milenial akan memulai pembuatan narasi berbagai produk kesantrian. Produk dan program tersebut juga didukung para tokoh pengusaha.

Baca juga :