Rudi Ajak Masyarakat Eratkan Barisan Jaga Persatuan

Politisi PDI Perjuangan itu terus menyuarakan untuk warga Babel agar bisa terus menjaga nuansa harmoni persaudaraan yang tinggi.
Senin, 18 Februari 2019 11:30 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Pangkal Pinang, Gesuri.id - Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Bangka Belitung (Babel) Rudianto Tjen mengajak masyarakt untuk terus merapatkan barisan menjaga rasa persatuan dan kesatuan menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu).

Politisi PDI Perjuangan itu terus menyuarakan untuk warga Babel agar bisa terus menjaga nuansa harmoni persaudaraan yang tinggi.

Ajang Pilpres 2019 seharusnya membuat kita bersatu bukan seperti sekarang, hanya karena berbeda pilihan, kita semua saling bermusuhan, tutur Rudianto di Pangkal Pinang, Minggu (17/2).

Ajang demokrasi Pilpres sudah semakin dekat, tepat 2 bulan lagi akan diadakan Pileg beserta Pilpres. Oleh sebab itu,

Rudi mengkhawatirkan akan kubu-kubu yang bermunculan sehingga merobek rasa persatuan dan persaudaraan warga, termasuk di Babel ini.

Baca juga :