Rekomendasi terkait Ideologi Pancasila, Politik, Pemilu

Rekomendasi yang dihasilkan pada penutupan Rakernas II 2021 PDI Perjuangan terkait Ideologi Pancasila, Sistem Politik, Pemilu 2024.
Selasa, 28 Juni 2022 10:01 WIB Jurnalis - Adhiwena Priyo Sampurno

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut bahwa rekomendasi yang dihasilkan pada penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II 2021 PDI Perjuangan pada Kamis (23/6) mengandung spirit 17-8-45 yaitu sesuai tanggal kemerdekaan RI.

Menurut Hasto, ada makna dibalik angka tersebut. Yaitu, ada tujuh rekomendasi berkaitan dengan ideologi Pancasila, sistem politik dan Pemilu 2024.

Lalu delapan rekomendasi berkaitan dengan pembangunan desa dan pemenangan pemilu ada empat rekomendasi, serta agenda strategis partai ada lima rekomendasi.

Jadi 7-8-45. Lalu ada yang bertanya satunya dimana? Angka satunya adalah PDI Perjuangan nomor satu, kata Hasto.

Baca juga :