Rakernas I PDI Perjuangan, PPS Gelar Produk Andalan

Perkumpulan Perempuan Sleman (PPS) melakukan promosi dan penjualan produk-produk olahan makanan hasil karya para anggotanya.
Minggu, 12 Januari 2020 11:58 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Perkumpulan Perempuan Sleman (PPS), sebuah kelompok perempuan binaan DPC PDI Perjuangan Sleman, turut berpartisipasi dalam Pameran Rempah yang menjadi bagian dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I sekaligus HUT PDI ke-47 PDI Perjuangan di Jakarta Internasional Expo Kemayoran, Jakarta, 10-12 Januari 2020.

Dalam pameran itu, PPS melakukan promosi dan penjualan produk-produk olahan makanan hasil karya para anggotanya.

Baca:Pemkab Landak Tampilkan UMKM dan Rempah

Produk olahan makanan yang sudah dipasarkan selama ini antara lain aneka jenis olahan salak pondoh, dodol, geplak, kripik salak, cuka, jamur segar, jamur krispi, dan kripik belut

Kami mengutamakan produk-produk unggulan agar diperoleh hasil yang maksimal, kata Sumi Murniati, Ketua Perkumpulan Perempuan Sleman.

Baca juga :