Winarti Serukan Peran PDI Perjuangan Sebagai Penyeimbang untuk Kepentingan Rakyat

PDI Perjuangan berperan sebagai kekuatan penyeimbang yang mendukung jalannya pemerintahan, mulai dari tingkat nasional hingga daerah.
Kamis, 15 Januari 2026 11:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Dr Hj Winarti, menegaskan posisi PDI Perjuangan sebagai partai penyeimbang dalam sistem pemerintahan.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri sekaligus membuka secara resmi Musyawarah Anak Cabang (Musancab) VI DPC PDI Perjuangan Lampung Barat di GOR Ajisaka, Kawasan Sekuting Terpadu, Pekon Watas, Kecamatan Balik Bukit, Kamis (15/1).

Winarti menyampaikan bahwa PDI Perjuangan tidak menganut pola oposisi. Sebaliknya, PDI Perjuangan berperan sebagai kekuatan penyeimbang yang mendukung jalannya pemerintahan, mulai dari tingkat nasional hingga daerah.

Baca:Banteng Wakatobi Komitmen Perkuat Displin Ideologi

Dukungan tersebut, menurutnya, diberikan kepada Presiden, Gubernur, hingga Bupati, sepanjang kebijakan yang dijalankan berpihak kepada kepentingan rakyat.

Baca juga :