Gempa Turki, Puan Kirim Surat Dukacita Lewat Parlemen Turki

Puan mengimbau pemerintah agar mengirimkan bantuan untuk membantu para korban.
Selasa, 07 Februari 2023 20:51 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani berduka atas gempa berkekuatan Magnitudo (M) 7,8 yang melanda Turki hingga berdampak sampai ke Suriah. Puan mengimbau pemerintah agar mengirimkan bantuan untuk membantu para korban.

Atas nama DPR RI dan pribadi, saya sampaikan dukacita mendalam dan turut berbelasungkawa atas bencana gempa bumi di Turki yang juga ikut berdampak di Suriah. Doa saya dan rakyat Indonesia bersama warga Turki dan Suriah, kata Puan, Selasa (7/2).

Baca:Taufik Nurhidayat: DPRD Cilacap Dukung Program Kancing Merah

Untuk menyampaikan ucapan dukacita secara resmi, Puan pun akan mengirimkan surat dari DPR RI. Surat akan disampaikan melalui parlemen Turki.

Kami juga akan mengirimkan surat secara resmi ke Turki untuk menyampaikan belasungkawa melalui parlemen Turki. Sebagai perwakilan rakyat, DPR RI akan sampaikan bahwa Indonesia ada bersama para korban gempa, jelasnya.

Baca juga :