PDI Perjuangan Beri Bantuan Alat Kesehatan ke RSUD Salatiga

Ada pun bantuan APD ini adalah peralatan yang berstandar kesehatan sehingga nyaman dipakai untuk paramedis.
Sabtu, 23 Mei 2020 10:08 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Salatiga, Gesuri.id - DPCPDI Perjuangan Salatiga menyumbangkan 100 buahalat pelindung diri(APD), 500 masker, 500 sarung tangan, dan lima buah kacamata google kepada RSUD Salatiga.

Penyerahan simbolis dilakukanWakil Ketua DPC PDI Perjuangan Henry Wicaksono kepada Direktur RSUD dokter Dwi Pamuji di rumah sakit tersebut, Jumat (22/5).

Baca:DPD PDI Perjuangan Kalsel BeriBantuan APDke RSUD Ulin

Rombongan pengurus DPC PDI Perjuangan itu dipimpin Ketua Teddy Sulistio. Hadir mengikuti rombongan itu, seluruh anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD termasuk ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit yang juga sekretaris DPC PDI Perjuangan Salatiga.

Baca juga :