Sujiwo: Repdem Harus Menangis dan Tertawa Bersama Rakyat

Sujiwo: Sumber kekuatan kita itu ada pada rakyat. Maka, jangan sekali-sekali mereka disakiti.
Senin, 25 Juli 2022 08:15 WIB Jurnalis - Ali Imron

Kubu Raya, Gesuri.id - Bendahara DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Sujiwo membuka secara resmi Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kabupaten Kubu Raya. Dalam kesempatan itu, Sujiwo berpesan ke seluruh kader Repdem untuk tidak menyakiti hati rakyat. Kader Repdem diminta Sujiwo untuk menangis dan tertawa bersama rakyat.

Baca:Hasto: Coba Sebutkan 7 Prestasi Anies? Sudah Pasti Bingung

Sumber kekuatan kita itu ada pada rakyat. Maka, jangan sekali-sekali mereka disakiti. Repdem harus menangis dan tertawa bersama rakyat, ucap Sujiwo di Kantor DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Sabtu (23/7).

Sujiwo lantas mengulas sejarah panjang PDI Perjuangan dalam melewati rintangan berat di masa lalu, terutama pada saat Orde Baru. Dari mulai intervensi pemerintah di KLB Surabaya, Peristiwa Gambir Berdarah, Peristiwa Kudatuli, hingga gagal mengikuti Pemilu 1997.

Sujiwo mengatakan, sederet peristiwa kelam di masa lalu yang bahkan sampai mengakibatkan gugurnya nyawa manusia itu harus menjadi pendidikan sejarah bagi kader Repdem.

Baca juga :