Achmad Hidayat Disambati Warga Tentang Zonasi PPD

Achmad Hidayat mendorong agar dilakukan pemetaan dan rasionalisasi terhadap kebijakan zonasi PPDB.
Senin, 15 Mei 2023 14:21 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Wakil Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat mendorong agar dilakukan pemetaan dan rasionalisasi terhadap kebijakan zonasi PPDB terutama jenjang SD - SMP karena merupakan kewenangan kota Surabaya.

Tentu tidak semua kelurahan punya sekolah Negeri, seperti Morokrembangan penduduknya padat tapi tidak punya SMP Negeri. Jadi harus ada kebijakan seperti kuota khusus zonasi atau penambahan rombel bahkan disiapkan sekolah swasta yang mampu menampung warga tidak mampu kata Achmad Hidayat yang juga Wakil Kepala Badan Pemenangan Pemilu PDI Perjuangan Kota Surabaya, Minggu (14/5).

Baca:Bunda Rita Hadiri Halalbihalal Paguyuban Kades Warga PSHT

Dalam momen sapa warga tersebut digunakan untuk menyampaikan keputusan PDI Perjuangan yang telah mencapreskan Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024, selain itu sejumlah informasi mengenai pendidikan dan kesehatan juga disampaikan secara gamblang.

Baca juga :