Ananta Minta Mendag Bantu Pelaku UMKM Penggilingan Padi di Banten

Ananta menduga terjadi praktik monopoli gabah dan beras di Banten.
Sabtu, 09 September 2023 13:57 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI, Ananta Wahana meminta Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan membantu pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) penggilingan padi di Banten dari aksi monopoli.

Pasalnya, menurut Ananta, belakangan ini terjadi keresahan dari pelaku UMKM yang bergerak dalam penggilingan padi di Banten lantaran kemunculan PT Wilmar Padi Indonesia (WPI) di Desa Terate, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, yang kegiatannya dianggap mengarah pada praktik monopoli gabah dan beras.

Baca:Ita Minta ASN di Kota Semarang Jadi Pelopor Diversifikasi Pangan

Sehingga akibatnya, ratusan pengusaha pengolahan padi lokal gulung tikar lantaran tidak mampu bersaing harga beli bahan baku berupa padi dengan PT WPI.

Baca juga :