Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan mengingatkan Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej agar sejalan dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly dalam menjalankan tugas sebagai pejabat publik.
Pak Wakil Menteri harus satu dengan Menterinya, Pak, kata Arteria Dahlan, saat rapat kerja dengan Kemenkumham, di Jakarta, Rabu (17/3).
Secara pribadi, politisi PDI Perjuangan tersebut mencontohkan dirinya juga belajar dalam dunia politik bahwa harus seirama atau tegak lurus dengan pimpinan. Bahkan, saat awal-awal duduk di kursi parlemen, ia juga mengaku banyak melakukan kesalahan.
Baca:ArteriaDukung Pembahasan RUU PKS Dengan Catatan
Hal itu, ia lontarkan terkait pernyataan Wamenkumham Edward Omar Sharif Hiariej mengenai dua mantan, yakni Menteri Sosial Juliari Peter Batubara dan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo yang layak dihukum mati, karena kasus korupsi di tengah pandemi COVID-19.