Banteng DPRD Kotim Dorong Pemda Inventarisir Aset Daerah 

Hal ini sudah seyogyanya dilakukan oleh pemerintah guna menjaga dan mengamankan aset milik daerah yang sudah ada.
Rabu, 16 Maret 2022 18:30 WIB Jurnalis - Haerandi

Sampit, Gesuri.id -Ketua Komisi I DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rimbun mendorong pemerintah setempat menginventarisir semua aset daerah, baik aset bergerak maupun tidak bergerak.

BacaMasinton Sebut Saat Ini Ada Sosok Seperti Harmoko

Hal ini sudah seyogyanya dilakukan oleh pemerintah guna menjaga dan mengamankan aset milik daerah yang sudah ada. Sehingga tidak ada kesempatan untuk pihak lain mengklaim kepemilikian aset tersebut, kata Rimbun, Selasa (15/3).

Ia juga mengingatkan, jika inventarisir sudah dilakukan, hasilnya harus dipublikasikan agar masyarakat mengetahui mana saja yang merupakan aset daerah. Hal ini juga untuk menghindari terjadinya konflik atau sengketa kepemilikan.

Baca juga :