Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan mendorong daya kritis warga, sebagai bagian dari partisipasi untuk terus terlibat dalam politik.
Bahkan, di tengah krisis ekologi sekarang ini, PDI Perjuangan memperkenalkan politik ekologis, tentang pentingnya memperjuangkan kehidupan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Partai politik peduli pada penyelamatan lingkungan, sehingga alam bukan sebagai obyek eksploitasi, melainkan ruang hidup warga, yang wajib dirawat dan dijaga, kata Ketua DPD PDI Perjuangan Kalsel, HM Syaripuddin, saat menerima kunjungan silaturrahmi Direktur Intelkam Polda Kalsel, Kombes Priyanto Priyo Hutomo, di Kantor DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan, Jl. A Yani, Kecamatan Guntung Manggis, Banjarbaru.
Pertemuan dihadiri sejumlah pengurus DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan, antara lain Berry Nahdian Furqon, Noorhalis Majid, Rizki Erimunadi, Fazlur Rahman, Ahmad Zaini, Meilliyanie, Rina, dan sejumlah pengurus lainnya.
Kombes Priyanto mengatakan, Polda sangat berkepentingan membangun komunikasi dengan partai politik, termasuk PDI Perjuangan, agar kehidupan sosial politik selalu terjaga.