Ikuti Kami

Diah Fitri Ajak Pelajar Perkuat Nilai Kebangsaan

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran politik serta pemahaman mengenai hak dan kewajiban warga negara dalam sistem demokrasi.

Diah Fitri Ajak Pelajar Perkuat Nilai Kebangsaan
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Diah Fitri Maryani.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Diah Fitri Maryani, menyelenggarakan kegiatan penguatan pendidikan demokrasi yang menyasar kalangan pemuda dan pelajar di daerah pemilihannya.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran politik serta pemahaman mengenai hak dan kewajiban warga negara dalam sistem demokrasi Indonesia.

Baca: 9 Prestasi Mentereng Ganjar Pranowo Selama Menjabat Gubernur 

Dalam pemaparannya, Diah Fitri menekankan bahwa demokrasi bukan sekadar mekanisme pemilihan umum, melainkan sebuah proses berkelanjutan yang memerlukan partisipasi aktif masyarakat, terutama generasi Z dan milenial.

Ia mendorong para peserta untuk tidak hanya menjadi objek dalam pembangunan, tetapi harus berani mengambil peran sebagai subjek utama dalam proses politik dan pengambilan keputusan.

Menurut Diah Fitri , Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, sebagai representasi suara rakyat, memiliki peran sentral dalam menyelenggarakan pemerintahan daerah.

"Salah satu tugas dan tanggung jawab utama anggota dewan adalah memastikan bahwa suara masyarakat didengar dan diakomodasi setiap kebijakan yang dibuat. Oleh karena itu, DPRD Provinsi Jawa Barat merasa perlu untuk menyelenggarakan kegiatan Pendidikan Demokrasi secara rutin," kata Diah Fitri dalam keterangan resminya.

Baca: Ganjar Pranowo Tak Ambil Pusing Elektabilitas Ditempel Ketat 

Ia mengatakan, kegiatan ini didasarkan pada pemikiran bahwa demokrasi akan berjalan efektif jika didukung oleh masyarakat yang cerdas, kritis, dan berpartisipasi aktif dalam setiap tahapan pembangunan. 

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran politik masyarakat, mengajarkan mekanisme partisipasi yang benar, serta membangun budaya politik yang lebih baik," ujarnya.

Melalui pendidikan demokrasi ini, Diah berharap akan muncul pemimpin-pemimpin masa depan yang memiliki integritas dan komitmen kuat untuk menyejahterakan masyarakat Jawa Barat.

Quote