Jakarta, Gesuri.id - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meminta dua direktorat baru yakni Direktorat Bina Teknik dan Direktorat Kepatuhan Internal untuk menyiapkan standar operasional (SOP) bagi unit organisasinya dalam enam bulan ke depan.
Saya minta dalam enam bulan ke depan, kita bisa menyiapkan SOP-nya bagi semua unit organisasi. Tahun 2021 baru kita mulai melaksanakan tupoksinya, ujar Menteri PUPR Basuki dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis (4/6).
Menteri PUPR berharap dengan adanya reorganisasi ini maka semua unit organisasi di kedua direktorat baru tersebut dapat melaksanakan tata kelola dengan lebih baik dan tidak hanya berdasarkan kebiasaan tetapi konsisten dengan SOP.
Baca:BasukiPastikan Irigasi Kawasan Gumbasa Segera Berfungsi