Cegah PMK, Ipuk Terus Pantau Kesehatan Hewan Ternak

Kendati tidak ditemukan kasus PMK sebagai langkah antisipasi petugas terus menggencarkan surveilans serta pemberian vitamin dan mineral.
Senin, 23 Mei 2022 08:45 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Banyuwangi, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, terus memantau kesehatan hewan ternak di wilayahnya di tengah munculnya kasus wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak pada sejumlah daerah.

Surveilans terus dilakukan oleh petugas, keliling ke sentra-sentra ternak dan pasar hewan juga. Alhamdulillah hingga saat ini belum ada kasus dan semoga terus tidak ada. Semua tetap siaga dan melakukan langkah-langkah antisipatif, kata Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani di Banyuwangi.

Baca:Puan Ingatkan Pemerintah Bertindak Cepat AtasiPMK

Kendati tidak ditemukan kasus PMK, lanjut Ipuk, sebagai langkah antisipasi petugas terus menggencarkan surveilans serta pemberian vitamin dan mineral pada hewan ternak.

Baca juga :