Dampak Pandemi, Ganjar Ajak Masyarakat Bergotong Royong

Masyarakat untuk bersama-sama menghadapi krisis dengan semangat gotong royong, yang banyak tumbuh di antara masyarakat desa.
Jum'at, 03 Juli 2020 15:40 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) KAGAMA Ganjar Pranowo mengajak masyarakat untuk bersama-sama menghadapi krisis dengan semangat gotong royong, yang banyak tumbuh di antara masyarakat desa.

Sekarang ini kita mikir-mikir kalau bantuannya terbatas dan tidak merata serta pandeminya tidak segera berakhir, tentu saja ini menimbulkan ketidakpastian. Lalu (kekuatan) apa yang ada? Saya mikir yang ada adalah kekuatan desa, kekuatan komunitas, dan ekosistem yang sudah terbangun di sana, kata Ganjar, Jakarta, Jumat (3/7).

Pada webinar bertajuk Desa Inklusif: Basis Solidaritas Bangsa yang digelar Kamis (2/7) itu, Ganjar mengatakan pandemi COVID-19 telah menimbulkan ketidakpastian dan dampak sosial yang perlu dicarikan solusi secara tuntas dan segera.

Baca:Presiden Jokowi Minta MasyarakatGotong RoyongHadapiCorona

Baca juga :