Dewa Jack Minta Elemen Pariwisata Sabar Menanti Turis Asing

"Pemerintah provinsi dan masyarakat sudah berjuang untuk memulihkan sektor pariwisata".
Senin, 20 Desember 2021 16:01 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Denpasar, Gesuri.id - Di tengah pandemi Covid-19 dan mulai merebaknya virus Omicron, Anggota DPRD Bali yang juga Bendahara DPD PDI Perjuangan Bali, Dewa Made Mahayadnya atau yang akrab disapa Dewa Jack meminta elemen pariwisata untuk bersabar menunggu kunjungan wisatawan asing.

Baca:UMP DKI Berubah-ubah, Anies Baswedan Setengah Hati ke Buruh

Ia mengatakan bahwa pemerintah daerah sudah berupaya melakukan pendekatan negara-negara sahabat terkait situasi Bali bahwa masyarakat sudah mematuhi aturan protokol kesehatan, termasuk melakukan vaksinasi COVID-19.

Kami harapkan kepada elemen masyarakat yang bergerak di sektor pariwisata untuk bersabar menunggu kunjungan wisatawan mancanegara, kata anggota DPRD Bali Dewa Made Mahayadnya (Dewa Jack) di Denpasar, baru-baru ini.

Baca juga :