Gresik, Gesuri.id - Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menegaskan darah plasma konvalesen dari para penyintas dinilai sangat efektif menyembuhkan pasien Covid-19.
Baca:Berantakan Amburadul, Kemendes Bubarkan Saja!
Itu dilakukannya saat melakukan donor darah plasma konvalesen di Kantor UTD PMI Gresik, Jalan Dr Wahidin Sudirohisodo, Rabu (16/6).
Karena itu, Bupati Gus Yani mengajak para alumni Covid-19 untuk menyumbangkan darah plasmanya kepada pasien yang terpapar virus ditengarai asal Wuhan itu.
Semakin banyak plasma yang disumbangkan, banyak pula pasien Covid-19 yang bisa tertolong dan sembuh.