Depok, Gesuri.id - Politisi PDI PerjuanganHermanto mengkritisi kebijakan Wali Kota Depok Mohammad Idris yang ingin menjadikan kota yang religius tak terbukti.
Hermanto menyebut, jargon Depok kota religius yang digaungkan, hanya lah slogan saja. Sebab, tidak satupun sekolah madrasah yang terbangun sejak kepemimpinan walikota Mohammad Idris.
Baca:Pradi-Afifah Siap Mudahkan Jalur Bagi Siswa Berprestasi
Kita (Depok) dikatakan kota religius, nyatanya madrasah-madrasah tidak ada. Bagaimana bisa dikatakan kota religius, katanya seusai menghadiri deklarasi relawan Sohib Bang Pradi di wilayah Meruyung, Limo, Depok, Sabtu (7/11).