Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth menilai respon cepat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta baik dalam penanganan di lapangan maupun dukungan penuh kepada para korban ledakan di SMA Negeri 72 Jakarta sudah tepat.
Hal itu menunjukkan komitmen kuat pemerintah daerah terhadap keselamatan dan keamanan lingkungan pendidikan.
Saya menyampaikan rasa prihatin dan duka yang mendalam atas insiden yang terjadi di SMAN 72, kata Kenneth di Jakarta, Sabtu, menanggapi upaya menangani korban ledakan tersebut.
Baca:9 Prestasi MenterengGanjarPranowo Selama Menjabat Gubernur
Kenneth memberikan apresiasi kepada Gubernur Pramono Anung beserta jajaran Pemprov DKI Jakarta yang telah bergerak cepat melakukan koordinasi dengan aparat Kepolisian, TNI dan instansi terkait sehingga situasi bisa segera dikendalikan.