Komarudin Watubun: Kerusakan Alam Berujung Bencana Akibat Banyak Tangan Tak Bertanggung Jawab

Persoalan ini harus menjadi peringatan serius bagi pemerintah maupun masyarakat agar tidak lagi mengabaikan keseimbangan alam.
Rabu, 03 Desember 2025 14:01 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan sekaligus Anggota Komisi ll DPR RI, Komarudin Watubun, menegaskan bahwa kerusakan alam yang berujung pada bencana banjir berulang di Indonesia tidak lepas dari banyaknya tangan tidak bertanggung jawab yang terus mengeksploitasi lingkungan tanpa mempertimbangkan dampaknya.

Ia menyatakan bahwa persoalan ini harus menjadi peringatan serius bagi pemerintah maupun masyarakat agar tidak lagi mengabaikan keseimbangan alam.

Begitu kebijakan negara sudah masuk di satu wilayah maka rusak sudah tempat tersebut. Saya kira ini bagus juga supaya Pak Prabowo ada perhatian karena setiap ada musim hujan kita ulang lagi kejadian yang sama. Termasuk di Papua Selatan ini juga saya sudah cek. Yang bikin rusak negara itu kita sendiri. Seperti di pulau Kei itu pulau kecil digali sampai rata. Jadi di satu sisi gembar gemborkan soal proyek besar seolah-olah proyek itu jadi semua dan orang Indonesia sejahtera, di sisi lain mengorbankan banyak hal sehingga harus dikerjakan dengan penuh hati-hati, kata Komarudin, dikutip Selasa(2/12/2025).

Komarudin menjelaskan bahwa Indonesia hampir setiap tahun menghadapi musibah banjir di berbagai daerah. Namun, kondisi tersebut tidak pernah benar-benar menjadi momentum introspeksi bagi pihak-pihak yang merusak lingkungan. Ia menyoroti kerakusan sejumlah oknum dalam melakukan kegiatan tambang dan penebangan pohon untuk kepentingan ekonomi tanpa melihat dampak jangka panjang terhadap kesejahteraan masyarakat.

Baginya, kegiatan tersebut justru menyebabkan rakyat yang seharusnya sejahtera malah kembali menderita akibat banjir dan tanah longsor.

Baca juga :