Mahfud: Nelayan Keluhkan CSR Pertamina Berindikasi Fiktif 

Juga mengeluhkan pengeboran berdampak pada penghasilan tangkap nelayan yang berkurang dan biaya yang semakin mahal.
Selasa, 21 September 2021 23:59 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Bangkalan, Gesuri.id - Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Mahfud, S. Ag., menerima keluhan para nelayan tentang realisasi program Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina Hulu EnergiWest Madura Offshore (PHE-WMO) CSR PHE WMO, pada kunjungannya ke Kecamatan Sepulu, Kabupaten Bangkalan.

Baca:PDI Perjuangan Pastikan Tak Inginkan Presiden Tiga Periode

Menurut Mahfud, mereka mengeluhkan program yang digelontorkan oleh PHE-WMO yang tidak tepat sasaran, bahkan ada indikasi fiktif.

Mereka juga, lanjutnya, mengeluhkan pengeboran tersebut berdampak pada penghasilan tangkap nelayan yang berkurang dan biaya yang semakin mahal.

Menanggapi keluhan para nelayan tersebut, Mahfud berkomitmen akan mengawal aspirasi nelayan ke tingkatan DPRD Jatim. Ia akan berusaha sekuat tenaga untuk memperjuangkan aspirasi para nelayan.

Baca juga :