PDI Perjuangan Singgung Penguatan Politik Luar Negeri

Kunjungan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, ke Blitar memiliki makna strategis bagi partai.
Jum'at, 31 Oktober 2025 13:40 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, MH Said Abdullah, menyatakan bahwa kunjungan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, ke Blitar memiliki makna strategis bagi partai. Selain memperkuat konsolidasi internal, kegiatan ini juga menjadi momentum penguatan politik luar negeri yang berpijak pada nilai historis Konferensi Asia-Afrika (KAA) ke-70 tahun.

Menurut Said Abdullah, konsolidasi tersebut merupakan langkah awal menuju pelaksanaan Konferda dan Konfercab DPD PDI Perjuangan Jawa Timur.

Konsolidasi ini sangat penting untuk menatap masa depan partai. Kita akan menghadapi gawe besar, dan struktur partai harus disiapkan secara matang untuk menghadapi 2029, ungkap Said, Jumat (31/10).

Baca:GanjarPranowo Ajak Kader Banteng NTB Perkuat Nilai Perjuangan

Ketua Badan Anggaran DPR RI tersebut menambahkan, mempertahankan kemenangan tiga kali berturut-turut dalam pemilu legislatif bukan hal yang mudah. Karena itu, semangat gotong royong dan kedisiplinan organisasi menjadi kunci menjaga kepercayaan rakyat.

Baca juga :