Risma Ajak Fotografer Anak ke KTT KLA di Jerman

Risma akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kota Layak Anak (KLA) di Jerman, 11-18 Oktober 2019
Senin, 05 Agustus 2019 12:30 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kota Layak Anak (KLA) di Jerman pada 11-18 Oktober 2019. Rencananya RIsma akan didampingi oleh fotografer anak dalam acara tersebut.

Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya, M. Fikser mengatakan pemkot Surabaya bersama The United Nations Childrens Fund (Unicef) akan menyelenggarakan workshop dan pelatihan fotografi kepada 20 anak-anak di Surabaya yang berkeningianan menjadi fotografer profesional.

Baca:Ara:RismaBisa Maju di Pilkada Jakarta 2022 Lawan Anies

Workshop ini merupakan langkah awal sebelum nantinya ada satu di antara 20 anak tersebut yang terpilih untuk mendampingi Ibu Risma, ujar Fikser di Surabaya, Senin (5/8/2019).

20 anak yang mengikuti workshop merupakan pelajar di Surabaya, 15 anak diantaranya merupakan hasil seleksi dari berbagai sekolah milai dari jenjang SD hingga SMP di Surabaya. Sedangkan lima anak lainnya merupakan partner dari Unicef.

Baca juga :