Tangani Covid, Fraksi PDI Perjuangan Bali Sisihkan Gaji

Menurut Mahayadnya, iuran untuk penanganan COVID-19 bahkan sudah dilakukan sejak pertengahan Maret lalu.
Jum'at, 29 Mei 2020 15:14 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Denpasar, Gesuri.id - Merespon permintaan masyarakat agar wakil rakyat di DPRD Bali memotong gajinya untuk penanganan COVID-19, para anggota DPRD Bali dari Fraksi PDI Perjuangan rupanya sudah menyisihkan gaji mereka untuk itu.

Kami iuran secara gotong royong melalui fraksi yang kemudian disebut dana fraksi. Dari dana ini kita menggerakkan fraksi untuk penanganan COVID-19, ujar Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Bali, Dewa Made Mahayadnya, Kamis (28/5).

Baca:Keren, John Sumbangkan 5 BulanGajiUntuk TanganiCorona

Menurut Mahayadnya, iuran untuk penanganan COVID-19 bahkan sudah dilakukan sejak pertengahan Maret lalu. Walaupun besarannya sukarela tiap anggota, namun iuran ini bersifat wajib dan abadi.

Baca juga :