Yudi: Godok Raperda Penyertaan Modal BUMD Lebih Serius!

"Terutama terkait (Raperda) tentang Pilkades dan tentang penyertaan modal bagi BUMD. Agar lebih efektif".
Sabtu, 05 Juni 2021 12:00 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Sukabumi, Gesuri.id - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudi Suryadikrama mengingatkan 7 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) harus lebih detail digodok oleh setiap Komisi di DPRD Kabupaten Sukabumi.

Baca:Murid Diajari Lagu Jihad Bela Palestina? Layak Cemas!

Wakil Rakyat dari Fraksi PDI Perjuangan itu juga mengingatkan agar seluruh Komisi di DPRD lebih serius dan fokus terhadap nota jawaban yang telah disampaikan Bupati Sukabumi dalam Rapat Paripurna yang digelar di Gedung Rakyat DPRD Kabupaten Sukabumi, baru-baru ini.

Setiap Komisi harus lebih serius dan fokus mencerna setiap jawaban pak Bupati tadi, terutama terkait (Raperda) tentang Pilkades dan tentang penyertaan modal bagi BUMD. Agar lebih efektif dan dilaksanakan sebagai mana mestinya supaya Sukabumi kedepan dapat tertata rapih, beber Yudi, baru-baru ini.

Baca juga :