Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, Yuke Yurike mengajak masyarakat untuk turut serta menjaga dan merawat fasilitas umum.
Termasuk, keberadaan dua Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) modern dan raman disabilitas yang baru dibangun Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yakni JPO Pesanggrahan di Kembangan, Jakarta Barat, dan JPO Pangkalan Jati di Jakarta Timur.
Materialnya dirancang agar tidak mudah dicuri, katanya.
Baca:GanjarSebut Kehadiran Megawati Bertemu Presiden Prabowo
Dikatakan Yuke, pembangunan JPO Pesanggrahan merupakan tindak lanjut dari aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). Lokasi JPO berada di kawasan persimpangan jalan yang padat aktivitas sehingga membutuhkan fasilitas penyeberangan yang aman dan nyaman bagi warga.