Sigit Ajak Masyarakat Jaga Persaudaraan Pascapemilu

"arilah kita kembali merapatkan barisan untuk tetap bersatu dan saling memaafkan, demi keutuhan dan kejayaan NKRI," tutur Sigit.
Rabu, 24 April 2019 22:54 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Magelang, Gesuri.id - Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga persaudaraan setelah perhelatan Pemilu, 17 April 2019 lalu. Pemilu seharusnya tidak merubah jati diri bangsa Indonesia sebagai bangsa yang bermartabat, dengan memegang teguh persatuan dan kesatuan, meskipun berlatar belakang kehidupan yang beraneka ragam.

Demikian diungkapkan Sigit dalam sambutan pengajian peringatan Isra Miraj 1440 H, di Masjid Agung, Alun-alun Kota Magelang, Selasa (23/4).

Baca: Sigit Ajak Masyarakat Kembangkan Kepedulian Sosial

Jika memang sempat ada sedikit gesekan karena perbedaan tersebut, marilah kita kembali merapatkan barisan untuk tetap bersatu dan saling memaafkan, demi keutuhan dan kejayaan NKRI, tutur Sigit.

Kegiatan keagamaan ini, kata Sigit, merupakan salah satu wujud nyata syiar Islam dalam upaya peningkatan kualitas umat. Sekaligus wahana silaturahim di antara ulama, umaro, dan ummat untuk lebih mempererat tali persaudaraan, yang nantinya akan bermuara pada semakin kokohnya persatuan dan kesatuan.

Baca juga :