Tina Toon Antusias Rayakan Imlek dengan Blusukan

Ada yang berbeda dengan perayaan Imlek tahun ini bagi Tina Toon.
Selasa, 05 Februari 2019 19:16 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Politisi muda PDI Perjuangan, Agustina H (Tina Toon) begitu antusias menyambut Tahun Baru Imlek, Selasa (5/2), sebagai hari yang amat penting bagi para keturunan Tionghoa di Tanah Air.

Namun ada yang berbeda dengan perayaan Imlek tahun ini bagi Tina. Hal itu karena saat ini Calon Legislatif (Caleg) DPRD dapil DKI II, yang meliputi Kelapa Gading, Koja, Cilincing, Kepulauan Seribu, dan mantan penyanyi cilik yang nge-hits dengan lagu Bolo-bolo itu, mengisi hari-harinya dengan blusukan ke warganya.

Baca:Tina Toon: PDI Perjuangan Telurkan Kader Kualitas-Integritas

Tahun Baru Imlek merupakan hari yang sangat penting dan ditunggu-tunggu setiap tahunnya bagi masyarakat etnis Tionghoa atau keturunan China. Perayaan ini biasanya dirayakan dengan berbagai tradisi oleh seluruh masyarakat keturunan Tionghoa di berbagai negara. Tahun baru ini juga merupakan salah satu budaya yang sacral, Tina menjelaskan kepada Gesuri, Senin (4/2).

Biasanya euforia kesiapan Imlek itu bisa sebulan atau dua minggu sebelum perayaan. Tapi, kalau sekarang memang lagi sosialisasi juga jadi terbagi. Untuk nyanyi masih juga. Tapi kebanyakan hari-hari diisi untuk sosialisasi karena memang masih dalam masa kampanye, Tina menambahkan.

Baca juga :