TKD Jatim Kawal Terus Penghitungan Suara

Tim di lapangan fokus mengawal perolehan suara pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01.
Kamis, 18 April 2019 09:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Tim kampanye daerah untuk pemenangan Joko Widodo-KH Maruf Amin di Jawa Timur meminta tim di lapangan fokus mengawal perolehan suara pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01.

Suara mulai dari tempat pemungutan suara (TPS) harus dijaga hinggake kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, bahkan nasional, ujar ketua TKD Jatim Machfud Arifin di sela memantau penghitungan suara di Posko TKD Jatim di Surabaya, Rabu (17/4).

Baca:Partai Siapkan 16.292 SaksiKawalTPS di Surabaya

TKD Jatim menggelar penghitungan real count yang datanya diperoleh dari saksi di lapangan berdasarkan form C1 di seluruh daerah di Jatim.

Hingga pukul 23.30 WIB, data yang sudah masuk sebanyak 80 persen, dan hasilnya pasangan Jokowi-Maruf meraih 60,7 persen dan Prabowo-Sandi mendapat 39,3 persen.

Baca juga :