HUT Megawati, Beni Komandoi Muba Tanam 21.000 Pohon

"Sejak tanggal 10 Januari lalu hingga hari ini, semua kader PDI Perjuangan diperintahkan menanam pohon dihutan dan dipinggir sungai".
Sabtu, 23 Januari 2021 21:43 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Musi Banyuasin, Gesuri.id - Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) ikut berpartisipasi pemecahan rekor muri penanaman pohon serentak di Indonesia yang dilakukan pengurus PDI Perjuangan Pusat, dalam rangka HUT PDI Perjuangan ke-48.

Baca:HUT Megawati, PDI Perjuangan Muba Tanam Ribuan Pohon

Penanaman pohon serentak ini dikomandoi oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Muba Beni Hernedi dengan menanam sebanyak 21.000 bibit pohon di seluruh pinggir sungai dan danau dalam wilayah Muba yang tersebar dalam 4 daerah pemilihan melalui Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Muba serta Beni selaku Wakil Kepala Daerah PDI Perjuangan secara gotong royong.

Beni mengatakan PDI Perjuang memiliki pemikiran besar di HUT nya ke-48, untuk melakukan politik lingkungan. Politik lingkungan itu diantaranya semua kegiatan dilakukan dalam menjaga Bumi beserta isinya agar jangan sampai rusak dan tetap lestari sampai anak cucu kita nanti.

Kami melakukannya diseluruh Indonesia, sejak tanggal 10 Januari lalu hingga hari ini, semua kaderPDI Perjuangan diperintahkan menanam pohon dihutan dan dipinggir sungai, ujarnya disela penanaman pohon di Bukit Pendape Desa Keramat Jaya Kecamatan Sungai Keruh, Sabtu (23/1).

Baca juga :