Mega Contohkan Hendrar Prihadi, Bupati Anas & Bupati Samosir

Megawati mencatat setidaknya ada tiga kepala daerah kreatif.
Rabu, 26 Agustus 2020 19:56 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengingatkan agar para calon kepala daerah yang diusung partainya rajin mencari kreasi serta inovasi, khususnya menyangkut program dan anggaran pembangunan di wilayahnya.

Megawati juga meminta para calon kepala daerah agar belajar dari para kepala daerah yang dianggap berhasil seperti Wali kota Semarang Hendrar Prihadi, Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, dan Bupati Samosir Rapidin Simbolon.

Baca:Mega Minta Calon Wakil Kepala Daerah Tunjukkan Kepemimpinan

Bagi Megawati, tak bisa dibenarkan bila calon kepala daerah ingin memperkaya diri. Sebaliknya, kepala daerah haruslah meletakkan kepentingan rakyat di atas segalanya.

Megawati mencatat setidaknya ada tiga kepala daerah kreatif. Yaitu Wali Kota Semarang Hendar Prihadi, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Annas dan Bupati Samosir Rapidin Simbolon.

Baca juga :