Jakarta, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan mengadakan sosialisasi pencegahan stunting, khususnya di wilayah Bintaro, Jaksel.
Kali ini membawa juru masak ternama Ravi Raffaello untuk mengenalkan masakan yang sehat dan bergizi kepada para kaum ibu.
Sosialisasi stunting sudah beberapa kali kita adakan, tapi kali ini spesial mendatangkan langsung chef profesional agar pengetahuan para ibu juga bertambah tentang gizi dan asupan terbaik bagi anak-anaknya. Dan antusias ibu-ibu sangat besar sekali, ujar Ketua DPC PDI PerjuanganJakarta Selatan, Yuke Yurike, Rabu (21/6).
Baca:Ineu Tekankan Kolaborasi AtasiStuntingdi Jawa Barat