Cirebon, Gesuri.id - Ketersediaan air bersih masih menjadi persoalan mendesak bagi warga Kelurahan Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Masalah tersebut langsung disampaikan warga kepada Anggota DPRD Kota Cirebon dari Fraksi PDI Perjuangan, Subagja, dalam kegiatan reses Masa Persidangan I Tahun Sidang 20252026 yang berlangsung di RW 02 Mandalangan.
Dalam dialog yang berjalan hangat, warga mengungkapkan masih kesulitan mendapatkan air bersih yang layak untuk kebutuhan sehari-hari.
Beberapa rumah bahkan belum terhubung dengan jaringan saluran air, sehingga warga harus mengandalkan sumber air alternatif yang kualitasnya tidak selalu terjamin.
Menanggapi aspirasi tersebut, Subagja menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan pemenuhan kebutuhan dasar warga. Ia menekankan bahwa layanan air bersih merupakan hak setiap warga dan harus menjadi perhatian serius pemerintah daerah serta pihak terkait.
Air bersih itu kebutuhan fundamental. Aspirasi ini akan menjadi prioritas untuk kami dorong kepada Perumda Air Minum Tirta Giri Nata (PAM-TGN), terutama untuk melihat peluang realisasi pemasangan saluran secara bertahap, ujar Subagja.