Edy Wuryanto Imbau Pemerintah Bertindak Terukur dan Publik Tetap Tenang

Menurutnya, fokus utama saat ini adalah memastikan kesiapsiagaan sistem kesehatan berjalan optimal hingga ke tingkat layanan primer.
Rabu, 07 Januari 2026 05:01 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto meminta pemerintah merespons temuan kasus super flu di Indonesia secara terukur, berbasis sistem, dan tidak memicu kepanikan di tengah masyarakat.

Menurutnya, fokus utama saat ini adalah memastikan kesiapsiagaan sistem kesehatan berjalan optimal hingga ke tingkat layanan primer.

Yang penting sekarang adalah memastikan kesiapsiagaan sistem kesehatan berjalan dengan baik. Jangan hanya menyampaikan bahwa situasi aman, tetapi juga memastikan layanan kesehatan primer benar-benar siap di lapangan, kata Edy, Rabu (7/1).

Baca:Ini 5 Kutipan InspiratifGanjarPranowo Tentang Anak Muda

Politikus PDI Perjuangan itu menjelaskan, istilah super flu sebenarnya telah terpantau dalam sistem surveilans kesehatan nasional. Karena itu, masyarakat diminta tidak khawatir berlebihan, namun pemerintah juga tidak boleh lengah dalam mengantisipasi potensi peningkatan kasus.

Baca juga :