Fluktuasi Harga Bawang Putih, DPR Panggil Kementan

Rapat ini merupakan rapat lanjutan bersama pelaku usaha bawang putih pada 21 Januari lalu.
Senin, 10 Februari 2020 19:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Komisi IV DPR RI menggelar rapat dengar pendapat bersama Sekretaris Jenderal dan Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian guna membahas rencana kerja anggaran 2020, serta isu terkini termasuk fluktuasi harga bawang putih.

Ketua Komisi IV DPR RI Sudin menjelaskan bahwa rapat ini merupakan rapat lanjutan bersama pelaku usaha bawang putih pada 21 Januari lalu.

Baca:DPRD Jabar Tuntut Dinas Perdagangan Jabar Sidak

Ada beberapa hal yang mendapat perhatian dari Komisi IV, terutama subsektor hortikultura bawang putih antara lain mengenai fluktuasi harga bawang putih yang cenderung meningkat, hingga penerapan wajib tanam, kata Sudin dalam RDP di Ruang Rapat Komisi IV DPR Jakarta, Senin (10/2).

Baca juga :