Hasanuddin Ungkap Hubungan Tiga Pelaku Tabrak Lari Nagreg

Hasanuddin menyebut dua pelaku, yakni Kopral Dua DA dan Kopral Dua Ahmad, sempat menjadi bawahan semasa Kolonel P menjadi Dandim di Jateng.
Kamis, 30 Desember 2021 16:15 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IDPR RI Mayjen TNI (purn) Tubagus (TB) Hasanuddin mengungkap hubungan ketiga prajuritTNI ADpelaku tabrak lari yang menewaskan sejoli Handi Saputra (18) dan Salsabila (14) diNagreg, Bandung, awal Desember lalu.

Hasanuddin menyebut dua pelaku, yakni Kopral Dua DA dan Kopral Dua Ahmad, sempat menjadi bawahan semasa Kolonel P menjadi Dandim di Jawa Tengah. Nama terakhir kata Hasanuddin, merupakan sosok yang mengendarai mobil saat insiden penabrakan Handi dan Salsa.

Baca:Hasanuddin Minta Jabatan Pangkostrad Tak Terlalu Lama Kosong

Kalau dua tamtama yang mendampingi Kolonel itu, itu yang satu dari Kodam Diponegoro. Dulunya itu pengemudi dia (Kolonel Priyanto) pada saat jadi Dandim di Jawa Tengah, kata Hasanuddin, Kamis (30/12).

Baca juga :