Koster Inginkan Dana Desa Digunakan Lebih Terfokus

Terfokus sehingga hasilnya dapat lebih dirasakan oleh warga setempat.
Rabu, 14 Oktober 2020 11:15 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Denpasar, Gesuri.id - Gubernur Bali I Wayan Koster menginginkan dana yang dikelola di desa digunakan secara lebih terfokus sehingga hasilnya dapat lebih dirasakan oleh warga setempat.

Kalau desa ini kita bangun dengan baik, di dalamnya ada rakyatnya yang sebagian besar ada di desa, berarti sebagian besar masalah bangsa ini selesai, kata Koster saat pengukuhan pengurus Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Nasional (APBEDNAS) Provinsi Bali masa bakti 2020-2025 di Wantilan Kertha Sabha, Jaya Sabha, Denpasar, Selasa (13/10).

Koster mencontohkan, anggaran di desa itu sebagian diplot untuk pengelolaan sampah, hingga Bali bisa menyelesaikan persoalan sampah di sumbernya.

Baca:AwasiDana Desa, GMNI Desak Organisasi Mahasiswa Dilibatkan

Baca juga :