Mufti Minta Mendag Lebih Bijak Terkait Rencana Impor Beras

Saat ini panen raya berlangsung di hampir seluruh wilayah Indonesia, dari Aceh, Sumut, Sumsel, Jabar, Jateng, Jatim, NTB, Sulsel.
Jum'at, 19 Maret 2021 13:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI,Mufti Anam, meminta Menteri Perdagangan M Lutfi untuk lebih bijak dalam mengelola kebijakan stok komoditas pangan, terutama terkait rencana impor beras 1 juta ton.

Rencana impor beras yang dinyatakan Pak Mendag dikeluarkan di saat yang tidak tepat. Pernyataan Pak Mendag soal impor beras itu berbarengan dengan panen raya di banyak daerah. Kalau tujuan dari pernyataan impor beras 1 juta ton itu untuk mencegah spekulan, justru rencana ini punya dampak merusak luar biasa bagi petani, ujar Mufti Anam di Surabaya, Jumat (19/3).

Saat ini, kata dia, panen raya berlangsung di hampir seluruh wilayah Indonesia, dari Aceh, Sumut, Sumsel, Jabar, Jateng, Jatim, NTB, Sulsel, dan sebagainya.

Baca:Sudin Tolak Rencana PemerintahImpor1 Juta TonBeras

Baca juga :