Nico Usulkan Lemhannas Perbanyak Diskusi Dengan Alumni

Hal tersebut dinilai bisa menjadi metode baru dalam pendidikan di Lemhannas, sehingga terjadi hubungan yang baik antar alumni dan Lemhannas
Jum'at, 03 September 2021 14:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi I DPR RI Junico BP Siahaan mengusulkan agar Lembaga Pertahanan Nasional (Lemhannas) dapat memperbanyak pembelajaran yang bersifat diskusi dengan memanfaatkan teknologi seperti mengadakan webinar.

Sehingga pendidikan bisa dilakukan di mana saja, utamanya di masa pandemi yang membatasi kelas-kelas offline.

Baca:Tiga Strategi Jitu Sri Sumarni Bangkitkan Kembali Ekonomi

Kami bisa melakukan rapat dimana pun kami berada, kita bisa melakukan pendidikan di manapun kita berada. Jadi sebenarnya ini adalah suatu poin plus dari masalah pandemi ini, ungkapnya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi I DPR RI dengan Gubernur Lemhannas dan Sekjen Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas) di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta, Kamis (2/9).

Baca juga :