Yogyakarta, Gesuri.id Komisi B DPRD Jawa Tengah (Jateng) berkunjung ke pelataran Keraton Yogyakarta di Alun-Alun Lor, Senin, (14/3). Pelataran pagelaran merupakan area bagi para abdi dalam untuk bertemu Sang Sultan. Namun, saat ini telah difungsikan untuk tempat berbagai kegiatan budaya.
Komisi B DPRD Jateng diterima abdi dalem Keraton Yogyakarta. Komisi B DPRD Jateng mendapatkan penjelasan secara detail setiap bagian pendapa Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta. Terkhusus, bagian sisi diorama pakaian, koleksi kereta kuda milik Sri Sultan Hamengkubuwono X, hingga pameran Jayapatra menceritakan sejarah lengkap serangan Umum 1 Maret yang belakangan ramai diperbincangkan.
Baca :Sumanto Ajak Masyarakat Tanam Konsumsi Tanaman Herbal
Alun-alun Lor (Utara) Keraton Yogyakarta juga menampilkan beberapa benda koleksi bernilai sejarah para Sri Sultan Hamengkubuwono. Terutama, kereta kuda yang menyimpan nilai historis. Selain itu, ditampilkan relief perjuangan Sultan dalam masa era kolonial hingga Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya dan dokumen-dokumen sejarah Serangan Umum 1 Maret 1949 di Yogyakarta.