Presiden Jokowi Silaturahim dengan PGSI

Dalam silaturahmi tersebut membahas peran penting guru dan persoalan dihadapinya.
Jum'at, 11 Januari 2019 19:00 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan silaturahim dengan Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) membahas peran penting guru dan persoalan dihadapinya.

Pertama-tama saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas pengabdian dan rasa berkorban bapak ibu karena telah dengan sabar mendidik generasi muda kita tanpa pamrih, kata presiden dalam sambutannya saat acara silaturahim di Istana Negara, Jakarta, Jumat (11/1).

Baca:Ganjar Pastikan SKTM Dihapus dari PPDB Tahun 2019

Menurutnya peran guru di seluruh Indonesia sangat penting karena pendidikan sebagai pintu masuk sebuah kemajuan.

Presiden menyebutkan bangsa yang terdidik, cerdas dan berahlak, serta menguasai ilmu pengetahuan akan menjadi bangsa yang maju dan sejahtera.

Baca juga :