Puan Minta Pemerintah Jamin Pelaksanaan Pendidikan Anak

Puan berharap pemerintah lebih serius dalam merumuskan dan menjalankan kebijakan pendidikan pada masa pandemi COVID-19.
Kamis, 27 Agustus 2020 19:17 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah membuat data akurat tentang pelajar terdampak pandemi COVID-19 agar kebijakan yang dijalankan memastikan semuanya mendapat hak akan pendidikan.

Puan berharap pemerintah lebih serius dalam merumuskan dan menjalankan kebijakan pendidikan pada masa pandemi, agar para pelajar mendapat kepastian dalam memperoleh hak pendidikannya.

Data akurat akan menjadi fondasi bagi penyusunan kebijakan pembelajaran jarak jauh, memberi bantuan yang tepat penerima dan tepat guna, kata Puan, di Jakarta, Kamis (27/8).

Baca:PandemiCorona, Peluang Untuk RedefinisiPendidikan

Baca juga :